Materi PPT PAI SMA : Dakwah Nabi Periode Madinah (Download)

Risalah nubuwah yang diemban oleh Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam merupakan fakta sejarah. Bahwa dengan risalah nubuwah ini peradaban mulia ini dimulai. Dakwah Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam mengalami berbagai kondisi. Berawal dari dakwah periode Makkah dalam kurun waktu sekitar 13 tahun, risalah kenabian ini sudah mengalami penolakan dan berbagai peristiwa penting. Semakin kencangnya penolakan dan intimidasi kaum kafir Qurays terhadap Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam, maka beralih masa dakwah Nabi shallallahu 'alaihi wasallam di Madinah.

Materi PPT PAI SMA : Dakwah Nabi Periode Madinah (Download)

Faktor Pendorong Hijrah Nabi ke Madinah
Hijrah Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasallam pada tahun ke-13 kenabian. Ada beberapa faktor pendorong hijrah Nabi Muhammad shallallah 'alaihi wasallam ini. 
  1. Ammul Huzni atau Tahun kesedihan
  2. Baiat Aqabah
  3. Penolakan masyarakat jahiliyah
  4. Embargo terhadap Bani Hasyim
Empat pendorong inilah yang melatarbelakangi terjadinya peristiwa besar yakni hijrah Nabi Muhamad Shallallahu 'alaihi wasallam.

Peristiwa hijrah ini sudah disiapkan jauh hari. Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam sudah berdakwah kepada rombongan haji yang berasal dai Yastrib. Mereka (haji) melakukan pertemuan dan akhirnya membaiat diri mereka dihadapan Nabi shallallah 'alaihi wasallam yang terkenal dengan baiat Aqabah.



Download Materi PPT PAI SMA : Klik disini 

Lihat Materi PPT PAI SMA : Klik disini

Semoga materi ini bermanfaat bagi para siswa maupun bapak/ibu guru di manapun berada. Wallahu a'lam bishawab.

Subscribe to receive free email updates: