Fenomena Gerhana Bulan 2018 : Blue Blood Moon 2018

Perkembangan ilmu dan teknologi saat ini tidak dipungkiri menjadi salah satu alat bagi manusia untuk mrndapatkan akurasi informasi dan peristiwa-peristiwa yang sedang terjadi maupun yang akan terjadi. Termasuk peristiwa fenomena alam gerhana bulan diawal  2018 atau sering kita sebut dengan blue blood moon. Berdasarkan hisab atau perhitungan bahwa memang di penghujung bulan Januari tepatnya tanggal 31 Januari 2018 trlah terjadi gerhana bulan total yang jampir seluruh wilayah Indonesia bisa menyaksikan fenomena langka ini.

Fenomena Gerhana Bulan 2018 : Blue Blood Moon 2018

Baca Artikel Baru : Kesan Pertama di Kantin Sekolah
Fenomena gerhana bulan total 2018 ini memang jarang terjadi. Peristiwa gerhana bulan, supermoon dan blue moon semu terjadi dalam satu peristiwa di penghujung bulan kemarin ini. Fenomena inipun terbilang langka karena sebelumnya terjadi di tanggal 31  Maret 1866 atau sekitar 152 tahun yang lalu. Jarangnya fenomena ini terjadi menjadi daya tarik tersendiri bagi kita semua.

Awesome nya fenomena blue blood mon kemarin lusa, memang terbukti banyak khalayak ramai yang sudah mempersiapkan dari jauh hari agar bisa secara khusus menyaksikan fenomena indah nan menakjubkan ini. Anda yang berada di sekitaran wilayah di Indonesia tentu dengan mudah melihat fenomena ini kan ? meski ada beberapa wilayah yang gagal bisa menyaksikan fenomena blue blood moon ini. Dikarenakan tertutup mendung atau awan. 

Waspada Pasang Air Laut
Namun anda juga harus berhati-hati dengan peristiwa fenomena blue blood moon ini , yakni bagi anda yang berada di area pantai. Mengapa ?  Dikarenakan fenomena alam yang terjadi dalam kurun 100an tahun ini bisa menyebabkan pasangnya air laut. Tentu ini sudah anda ketahui bahwa dampak bulan purnama adalah pasangnya air laut. Begitupun peristowa blue blood moon kemarin lusa, pantai pesisir selatan di daerah Jawa Timuru samudra Hindia juga mengalami pasang setinggi 120 centimeter sampai 140 centimeter. 

Meskipun secara umum, dampak pasangnya air laut ini tidak begitu berbahaya, yakni sekitar 1-1.5 meter saja, namun kita harus tetap waspada agar tidak terlalu mendekat dengan wilayah pantai. Silahkan anda yang memiliki gambar atau video tentang Blue Blood Moon 31 Januari 2018 yang lalu bisa anda unggah di kolom komentar. Terima kasih sobat. Sukses selalu untuk anda dan keluarga anda.


Subscribe to receive free email updates: